Jumat, 10 April 2015

Wavee, Aplikasi Pesaing WhatsApp Buatan Singtel

GaplekNews - Operator telekomunikasi terbesar di Asia Tenggara, Singtel, meluncurkan aplikasi sosial bernama Wavee, yang disebut bakal menyaingi aplikasi WhatsApp dan Skype. Wavee kini sudah bisa digunakan di perangkat berbasis iOS dan Android. 

Wavee memiliki fungsi yang sama seperti aplikasi platform sosial pada umumnya, yakni berkirim pesan instan, suara, serta panggilan video. Fitur lainnya yakni berbagi lokasi dan menyunting foto yang akan dikirim. Sedangkan kemiripannya dengan Skype yakni pengguna bisa mengetik pesan saat panggilan video sedang berlangsung. 

“Meskipun Singtel populer, tidak mudah bagi Wavee untuk menarik jumlah pelanggan,” demikian ditulis situs Tech Crunch, Jumat, 10 April 2015. 

Sebagai perkenalan, pelanggan Singtel yang menggunakan Wavee tidak akan dikenai kuota data hingga 9 Juli mendatang. Saat ini Singtel memiliki 500 juta pelanggan. 

Wavee juga berencana menambah fitur panggilan untuk telepon nonseluler. Fitur ini dapat dinikmati mulai pertengahan tahun ini. 

Cara menggunakan Wavee serupa dengan WhatsApp, yakni memasukkan nomor telepon seluler. “Ini memudahkan pengguna dalam menambah atau mengundang teman untuk menggunakan Wavee,” tulis Tech Crunch

Meskipun mudah, cara tersebut sekaligus dikritik karena dianggap mengusik privasi. Adapun Singtel tidak menanggapi ihwal kritik tersebut.

Perusahaan yang bermarkas di Singapura ini mengklaim Wavee memiliki kualitas koneksi yang lebih baik dibanding aplikasi sejenis. Sebab Wavee berkemampuan mendeteksi kekuatan jaringan saat sedang melakukan panggilan video. Karena itu, ketika berada di jaringan yang buruk, pengguna dapat memilih apakah melanjutkan panggilan atau mengakhirinya.

Pada 2014, Chief Executive Officer Singtel Chua Sock Koong mengatakan operator hendaknya diizinkan menggandeng penyedia layanan digital, seperti Skype dan WhatsApp. “Ini adalah cara yang berkelanjutan untuk meningkatkan pemasukan,” ujar Koong.

Ternyata Singtel lebih memilih menciptakan aplikasi sosial sendiri. Cepatnya pertumbuhan Internet di Asia Tenggara pun dianggap sebagai pasar yang potensial bagi Wavee.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gaplek Populer Week