Minggu, 09 November 2014

Terjebak Macet? Coba Aplikasi Floo Ride Sharing For Better Mobility

Gaplek News - Aplikasi Floo Ride Sharing For Better Mobility adalah sebuah aplikasi yang diciptakan oleh Ricky Kurniawan untuk mengatasi kemacetan dikota besar seperti Jakarta.

Aplikasi ini telah menjadi juara pertama di kompetisi yang diadakan oleh Blackberry dan BBIC dengan tema Smart City. Menurut Ricky kurniawan dengan aplikasi ini, ia mencoba untuk memanfaatkan media sosial, sebagai pemecah kemacetan, semakin banyak orang yang berbagi kendaraan, akan menjadi mobil dijalan semakin sedikit.

Mengenai Aplikasi Floo Ride Sharing For Better Mobility

Menurut Ricky Kurniawan Mengenai aplikasi floo ride sharing for better mobility ini diciptakan adalah karena ia sudah prihatin melihat kemacetan yang ada di Ibukota ini.

Menurutnya, pemerintah sudah berupaya untuk menanggulangi kemacetan ini dengan diciptakannya busway dan MRT, nah dari situlah kita mempunyai ide untuk berbagi perjalanan pada tunggangan kita, ucapnya.

Misalkan ada seorang naik kendaraan sendirian, masih ada 2-3 kursi yang masih kosong, nah dari situ kita menawarkan ke orang lain, tentang harga tol, sharing harganya, serta lain-lain, sehingga membuat perjalanan kita menjadi efisien, tambahnya.

Ricky Kurniawan juga menjelaskan pengoprasian aplikasi ini berfokus pada 2 layanan yang ditawarkan yaitu mencari untuk tumpangan atau mencari penumpangnya. Profil dari pengguna iki akan dihubungkan dengan profil di Facebook kita, jadi pengguna lain masih bisa melihat pertemanan kita.

Pertama-tama yang harus dilakukan pengguna aplikasi ini adalah tentukan tujuan dari perjalanan anda, kemudian secara otomatis aplikasi ini akan menjodohkan kita dengan pengguna lain yang mempunyai tujuan perjalanan yang sama.

Selanjutnya setelah jodoh anda dapat melakukan obrolan untuk menetukan lokasi/tempat tujuan anda melalui chat yang sudah tersedia didalam aplikasi ini.

Tidak hanya itu aplikasi ini telah dilengkapi fitur Coment dan rating, dimana fitur ini bertujuan untuk menilai pengguna yang lainnya, baik yang memberi tumpangan ataupun yang menumpang setelah selesai menempuh perjalananya, sehingga pengguna lain bisa tahu apakah sikap orang itu baik atau buruk.

Peluncuran Aplikasi Floo Ride Sharing For Better Mobility

Aplikasi Floo Ride Sharing For Better Mobility akan diluncurkan pada tahun depan tepatnya pada bulan Februari tahun 2015.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gaplek Populer Week