Minggu, 22 Juni 2014

Apple Hadirkan Aplikasi Cuaca untuk iOS 8

CALIFORNIA - Tidak hanya Yahoo yang memiliki fitur atau aplikasi cuaca, Apple juga mengumumkan kehadiran fitur informasi prakiraan cuaca melalui The Weather Channel untuk iOS 8.

Dilansir Neowin, Senin (23/6/2014), Apple ingin menjadi yang terdepan dan memiliki aplikasi tandingan untuk melawan hegemoni kompetitornya. Setelah sebelumya menghapus Google sebagai fitur mesin pencari default-nya dan menggantinya dengan Bing, kini perusahaan mengumumkan The Weather Channel.

Kabar ini muncul dari mantan pekerja Yahoo dan CEO Weather Channel, David Kenny yang mengembangkan aplikasi untuk iOS. Yahoo menggunakan Weather Channel untuk menyediakan informasi cuaca yang dihadirkan melalui platform-nya.

Apple juga menyuguhkan aplikasi serupa dan perusahaan asal Cupertino ini memiliki kesempatan untuk meningkatkan pengalaman penggunaan aplikasi cuaca yang lebih baik. Aplikasi ini bisa menampilkan ramalan cuaca selama sembilan hari.

Tidak hanya itu, aplikasi juga dapat menunjukkan prakiraan cuaca berdasarkan lokasi keberadaan pengguna. Apple dinilai memiliki peluang lebih tinggi untuk menarik minat penggunaan aplikasi cuaca. Sebab, perusahaan merupakan produsen handset yang memiliki basis pengguna iPhone yang besar di seluruh dunia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gaplek Populer Week