Selasa, 18 November 2014

Ini Dia 10 Aplikasi Pemakan Media Penyimpanan dan 10 Game Penguras Baterai

Gaplek News - Baru saja men-charge ponsel/tablet, namun tak lama kemudian indikator baterai sudah menunjukkan warna merah atau media penyimpanan ponsel/tablet yang sering penuh? Jika Anda sering mengalami salah satu atau dua masalah tersebut, jangan buru-buru berpikir ada yang salah dengan ponsel/tablet Anda. Karena bisa jadi, masalah baterai atau media penyimpanan Anda yang cepat habis ini dikarenakan aplikasi yang Anda install pada ponsel/tablet Anda. 

Berdasarkan data penelitian yang dilakukan oleh AVG, tercatat beberapa aplikasi yang banyak memakan media penyimpanan pada ponsel dan tablet Android tanpa disadari penggunanya. Salah satu aplikasi tersebut adalah aplikasi media sosial yang banyak digunakan orang, yakni Facebook. 

Tak hanya berasal dari aplikasi, bagi Anda yang gemar bermain game dengan ponsel atau tablet, ternyata bermain game juga kerap menguras baterai ponsel atau tablet. Salah satunya adalah game Candy Crush Saga yang memegang peringkat ketiga dari 10 game yang banyak menghabiskan baterai.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini 10 aplikasi pemakan media penyimpanan terbanyak dan 10 game penguras baterai pada ponsel dan tablet Android.

Top 10 Aplikasi Pemakan Media Penyimpanan:

1. NY Times — Breaking News
2. Tango Messenger Video & Calls
3. Spotify Music
4. Facebook
5. Chrome Browser
6. 9GAG Funny pics & videos
7. Instagram
8. LINE camera — Selfie & Collage
9. Vine
10. Talking Angela

Top 10 Aplikasi Game Penguras Baterai:

1. Puzzle & Dragons (GungHo Online Entertainment)
2. Hay Day (Supercell)
3. Candy Crush Saga (King)
4. Minecraft — Pocket Edition (Mojang)
5. Cookie Jam (SGN)
6. Pet Rescue Saga (King)
7. Clash of Clans (Supercell)
8. Bubble Witch 2 Saga (King)
9. Farm Heroes Saga (King)
10. Angry Birds (Rovio Mobile)

Hasil data penelitian yang dilakukan oleh AVG tersebut mengambil data anonim dari lebih dari 1 juta pengguna aplikasi AVG Android yang diperkirakan dilakukan selama Q3 2014, berdasarkan aplikasi dengan lebih dari 1 juta download di Google Play.

Nah, dengan data tersebut, kini Anda bisa memperkirakan mengapa ponsel/tablet Anda sering habis baterai. Kini Anda bisa lebih bijak memilih game atau aplikasi mana yang memang perlu di-install pada ponsel/tablet Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar