Minggu, 20 Juli 2014

HTC One M8 Segera Terima Update Android 4.4.3 KitKat

HTC One M8 Segera Terima Update Android 4.4.3 KitKat


GaplekNews - Smartphone canggih HTC One M8 tak lama lagi akan menikmati update sistem operasi Android 4.4.3 KitKat. Rilis update Android terbaru tersebut diperkirakan akan terjadi pada minggu ini secara bertahap. HTC mengatakan bahwa update tersebut turut serta membawa peningkatan keamanan seperti yang ditawarkan oleh Android 4.4.4 KitKat.

Informasi mengenai update terbaru untuk smartphone HTC One M8 ini diamini oleh Vice President Management HTC, Mo Versi, melalui akun Twitter-nya yang mengonfirmasi kehadiran update Android 4.4.3 KitKat. Ia juga mengatakan bahwa update tersebut juga mengusung sejumlah perbaikan keamanan.

HTC One M8 ini nantinya tak hanya mendapat update ke sistem operasi Android 4.4.3 KitKat saja, tetapi juga dijanjikan mendapat update sistem operasi Android L yang akan dirilis paling cepat 90 hari setelah versi final sistem operasi canggih tersebut dirilis oleh Google.

HTC One M8 bentang layar sentuh 5 inci dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel yang disuntikkan teknologi Super LCD 2. HTC One M8 menggunakan sistem operasi Android 4.4 KitKat yang didukung fitur Sense 6.0, dilansir dari Techno Buffalo(20/07/2014).

Ponsel pintar HTC One M8 ini menawarkan dukungan kinerja yang tinggi dengan ditenagai oleh prosesor quad-core Krait berkecepatan 2,5GHz dari Qualcomm Snapdragon 801 yang dikawinkan dengan memori RAM sebesar 2GB, serta didukung oleh grafis berkemampuan tinggi dari Adreno 330.

Duo kamera adalah fitur unggulan HTC One M8 yang diklaim mampu menyajikan efek bokeh yang lebih maju dengan dipadukan kualitas foto yang tinggi. HTC menyematkan dua kamera belakang degan resolusi 4 megapiksel yang disematkan teknologi UltraPixel dan didukung oleh fitur autofokus, serta dual tone LED flash.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar